JAWA TIMUR - Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur erupsi pada Sabtu (4/12/2021) sore, sekitar pukul 15.00 WIB.
![]() |
Semeru Meletus (instagram.com/sabdaperubahan) |
Berdasarkan video yang beredar, tampak gumpalan asap membumbung tinggi.
Video Amatir Warga saat Terjadi Letusan
Video Amatir Warga saat Terjadi Letusan
Sementara itu, warga yang melihat letusan tersebut berlari menyelamatkan diri. Saat ini, BPBD Kabupaten Lumajang disiapkan untuk mengevakuasi warga. Hingga sore ini, Gunung Semeru masih mengeluarkan kepulan asap tebal dari Puncak Jonggring Saloko. Akibatnya, beberapa kawasan lereng gunung seperti di Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro terkena hujan abu. Warga dari dua kecamatan itu pun diminta untuk mengungsi. "Sebagai tindakan preventif warga yang tinggal dekat sungai jalur lahar diimbau untuk diungsikan dulu," kata Syafii Kepala Desa Sumbermujur kepada Tribun Network.
Kronologi Meletusnya Gunung Semeru
Sebelumnya, Gunung Semeru telah mengeluarkan lahar pada pukul 13.30 WIB. Berdasarkan pengamatan dari pos PVMBG di dekat Gunung Semeru, puncak Mahameru saat itu tertutup kabut. Hal ini dikonfirmasi oleh Koordinator Mitigasi Gunung Api Pusat Vulkanologi, dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kristianto.
Informasi getaran banjir pukul 14:47 WIB amak 20 mm, pada seismograf PPGA Gunung Semeru di Pos Gunung Sawur, Dusun Poncosumo Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro dan belum terkonfirmasi getaran banjir atau guguran awan panas.
Pukul 14.50 WIB, masyarakat dan para penambang yang beraktifitas di aliran DAS Mujur dan Curah Kobokan dihimbau naik dan tidak melakukan aktifitas di aliran sungai.
Pukul 15.10 WIB, Pos Pengamatan Gunung Semeru di Gunung Sawur menyatakan bahwa teramati adanya guguran awan panas dengan arah luncuran mengarah ke Besuk Kobokan dan visual Gunung tertutup kabut dan debu vulkanik dengan aroma belerang.
Kemudian, pada pukul 15.10 WIB gunung Semeru meletus dan mengeluarkan awan panas. Saat ini, menurut Kristianto, guguran awan panas mengarah ke Besuk Kobokan, Desa Supit Utang, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang, Jatim.
Tingkat Aktivitas Semeru Level II (Waspada). Lokasi yang terdampak adalah ds. Supiturang dan ds. Curah Kobokan di Kecamatan Pronojiwo dan ds. Sumberwuluh di Kecamatan Candipuro.
Jumlah Korban
Jumlah Korban Gunung Semeru Meletus Berdasarkan informasi yang dihimpun dari BPBD hari ini (06/12/2021), 14 orang dinyatakan meninggal dunia, 69 orang luka berat, dan 2.970 rumah terdampak.
Baca Juga: Kumpulan Foto dan Video Hujan Abu Vulkanik diberbagai Daerah, akibat Letusan Gunung Semeru
Foto Terbaru
![]() |
Warga Berlarian Mengungsi Setelah Terdengaar Letusan Gunung Semeru. (instagram.com) |
![]() |
Tampak Letusan Gunung Semeru dari Lokasi Sekitar (instagram.com/infopendaki_id) |
Dari Berbagai Sumber:
Inalillahi wa inailaihi rajiun... ya Allah.
BalasHapus:(
Hapus